February 27, 2017

Stimulasi Visual untuk Bayi Baru Lahir

     Salah satu tema yang banyak mama pelajari dan dalami lagi saat hamil adalah tentang newborn stimulation. Setelah membaca beberapa sumber, mama Inda baru tahu ternyata bayi yang baru lahir bisa mendengar suara, merasakan juga sentuhan, mencium aroma dan mencicipi apapun yang kita masukkan ke  mulutnya, tetapi belum dapat melihat dengan jelas dunia di sekitarnya. Indra pengelihatan (visual) memang merupakan indera yang paling sedikit perkembangannya saat bayi dilahirkan dan memberikan stimulasi visual di awal-awal bayi baru lahir ternyata memiliki efek yang paling besar terhadap perkembangan sistem syaraf bayi. Seperti yang kita tahu dari teori-teori dan riset penelitian menunjukkan bahwa bayi berkembang sangat pesat pada tahun pertama kehidupannya. Ada banyak hal yang dapat kita lakukan untuk mengoptimalkan perkembangan anak, termasuk salah satunya memberikan rangsangan / stimulasi untuk memperkuat visual newborn dengan cara yang sangat mudah.

     Namun sebelumnya, kita harus memahami, mengapa stimulasi visual sangat penting untuk bayi baru lahir? Jawabannya adalah karena retina bayi baru lahir belum sepenuhnya berkembang, bayi baru lahir hanya bisa membedakan kontras yang mencolok seperti hitam dan putih. Hasil penelitian juga menunjukkan bayi baru lahir lebih suka melihat bentuk geometris hitam dan putih daripada warna-warna terang maupun pastel. Gambar dengan kontras yang tinggi, gambar hitam putih merupakan gambar yang bagus untuk membantu mengembangkan pengelihatan mereka. Bagi bayi bentuk dan pola kontras yang tinggi merupakan hal sederhana yang sangat menarik untuk diperhatikan dan difokuskan, konsentrasi ditingkat ini juga membantu pikiran mereka untuk beristirahat.
Setelah mengetahui alasan tadi, mama jadi paham apa yang harus dilakukan untuk merangsang dan memperkuat indera pengelihatan serta perkembangan otak pada bayi baru lahir dengan gambar-gambar yang dicetak hitam-putih yang mencolok. Selain punya buku high contrast and pattern for baby, mama juga cari gambar high contrast black and white lalu dicetak di kertas / print sendiri. Gambar-gambar ini selalu mama taruh dimanapun saat bayi sedang bangun, sedang tidak menyusu maupun sedang tummy time. Bisa ditaruh di dinding tempat tidur, di box bayi, di tempat bermain atau dimanapun yang terlihat oleh bayi sehingga dapat memperkuat kemampuan visual mereka. Idealnya, letakkan kartu dalam jarak 20-30 cm dari bayi, karena mereka tidak dapat fokus lebih jauh dari itu.

bayi usia 1 bulan sedang tummy time sambil diberi stimulasi visual
     
     Saat bayi sedang diberi stimulasi visual, mama perhatikan dan kagum banget! Ternyata bayi memang bisa fokus lama waktu melihat gambar-gambar dengan high contrast black and white tadi! Bisa dicoba sendiri ya mama, dibawah mama Inda sertakan link download gambar-gambar high contrast dalam bentuk pdf biar lebih gampang, tidak perlu cari lagi di google. Nah, nanti untuk blog post selanjutnya bakal direview salah satu contoh buku high contrast black and white pattern for newborn ya.

Link download high contrast black and white pattern for newborn:

"Brain connection are made through visual stimulation, direct interactive language and from close physical contact with a caring adult" Camila Douglas

January 13, 2017

Hello, Motherhood!

Seiring berubahnya status menjadi seorang mama, blog Sepenggal Kisah pun bertransformasi menjadi buku Catatan Mama Inda. Selamat menulis kembali, diri sendiri!